PENDAMPINGAN MANAJEMEN USAHA DAN MANAJEMEN KEUANGAN PADA UMKM BAKUL KEMBANG OFFICIAL KELURAHAN KEDURUS KECAMATAN KARANG PILANG KOTA SURABAYA

Authors

  • Mochamad Jamil Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya
  • Dewi Mutmainnah Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya
  • Muftiyatul Azizah Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

:

https://doi.org/10.9744/share.8.2.196-207

Keywords:

UMKM, Pendampingan, Manajemen Usaha, Manajemen Keuangan

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebagai penyumbang Produk Domestik Bruto (PDB) Nasional memiliki peran penting bagi pemulihan ekonomi Indonesia sebagai dampak pandemi Covid-19, sehingga perlu adanya manajemen usaha dan manajemen keuangan yang tepat untuk memajukan suatu UMKM. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dilakukan pada mitra UMKM Bakul Kembangan Official yang kegiatan usahanya berbasis handmade, dengan varian produk flower bouquet: dry flowers, fresh flowers, framegift, hampers, macrame, money bouquet, mahar perkawinan dan lainnya yang pasarkan melalui berbagai media digital. Tujuan dari kegiatan PKM ini adalah memberikan pemahaman mengenai manajemen usaha agar memiliki arah, terukur dan terencana dengan baik, juga mengenai pengelolaan keuangan, agar kegiatan perencanaan, pengelolaan, penyimpanan, serta pengendalian dana dapat mendukung kegiatan dan pengembangan usaha mitra UMKM, sebagai hasil pendampingan dan pelatihan secara aplikatif. Metode pelaksanaan kegiatan ini melalui tahapan pra kegiatan, yakni melakukan survey awal, identifikasi permasalahan, konsolidasi Tim dalam melakukan pemetaan dan distribusi tugas sesuai dengan kepakaran, penyusunan dan pengajuan porposal kegiatan. Tahap pelaksanaan yaitu diskusi dan konsultasi, paparan materi pelatihan Manajemen Usaha dan Manajemen Keuangan dengan pratikum pembukuan sederhana. Tahap evaluasi dan monitoring, yakni dengan melakukan komparasi kondisi sebelum dan setelah kegiatan program dengan pendekatan interview dan diskusi serta observasi. Tahap akhir dilakukan penyusunan laporan dengan target publikasi dan dipaparkan dalam simposium kegiatan pengabdian kepada masyarakat.

References

Catriana, E. (2021). Kemendag Beberkan 5 Masalah yang Dihadapi UMKM Selama Pandemi. https://money.kompas.com/read/2021/08/25/125859826/kemendag-beberkan-5-masalah-yang-dihadapi-umkm-selama-pandemi. Diakses tanggal 31 September 2021.

Fadjarudin, M. (2021). Pemerintah Siapkan Berbagai Program Bantuan untuk UMKM. https://www.suarasurabaya.net/ekonomibisnis/2021/pemerintah-siapkan-berbagai-program-bantuan-untuk-umkm/. Diakses tanggal 30 September 2021.

Fatwitawati, R. (2018). Pengelolaan Keuangan bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Di Kelurahan Airputih Kecamatan Tampan Kota Pekanbaru. Sembadha, 1(1): 225-229.

Kementerian Keuangan. (2021). Pemerintah Terus Perkuat UMKM Melalui Berbagai Bentuk Bantuan. https://www.kemenkeu.go.id/publikasi/berita/pemerintah-terus-perkuat-umkm-melalui-berbagai-bentuk-bantuan/. Diakses tanggal 27 November 2021.

Kotler, P. G. A. (2008). Prinsip-Prinsip Pemasaran. Edisi 12 Jilid 1. Erlangga. Jakarta

Machfoedz, M. (1993). Akuntansi Manajemen Buku 1 Edisi Keempat. BPFE Universitas Gajah Mada. Yogyakarta.

Puspitaningtyas, Z. (2013). Pola Pengelolaan Kas bagi Pelaku UKM Berdasarkan Orientasi Entrepreneurial. Jurnal Entrepreneur dan Entreprenurship, 2(1): 93-100.

Putri, R. L., & Musmini, L. S. (2013). Pengaruh Perputaran Kas terhadap Profitabilitas pada PT. Tirta Mumbul Jaya Abadi Singaraja Periode 2008 – 2012. Jurnal Akuntansi Profesi, 3(2): 142-152.

Sukanti. (2014). Konsep Pemasaran dan Proses Manajemen Pemasaran. Pustaka UT. www.pustakaut.ac.id. Diakses tanggal 2 November 2021.

Trisninawati & Septhayuda, I. (2014). Peran Rencana Bisnis Sebagai Alat Untuk Meningkatkan Keberhasilan Usaha (Studi Kasus UMKM di Bawah Binaan Bina Darma Entrepreneurship Center (BDEC). Journal & Proceeding FEB UNSOED, 4(1), 376-388.

Waskita, A. J., & Noviany, D. (2019). Manajemen Keuangan, Aplikasi Pada Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, Edisi Pertama, Cetakan 1. Expert. Yogyakarta.

Zulkipli & Muharir. (2021). Dampak Covid-19 Terhadap Perekonomian Indonesia. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi Syariah. STIEBIS. Indo Global Mandiri, 1(1).

Downloads

Published

2022-08-29

How to Cite

Jamil, M., Mutmainnah, D., & Azizah, M. (2022). PENDAMPINGAN MANAJEMEN USAHA DAN MANAJEMEN KEUANGAN PADA UMKM BAKUL KEMBANG OFFICIAL KELURAHAN KEDURUS KECAMATAN KARANG PILANG KOTA SURABAYA. Share: Journal of Service Learning, 8(2), 196-207. https://doi.org/10.9744/share.8.2.196-207

Issue

Section

Articles